SENTRALKALTIM.ID, Samarinda – Pesta demokrasi Warga Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Provinsi Kalimantan Timur sebentar lagi bakal digelar.
Pengurus Kordinator Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Kalimantan Timur (PKC PMII KALTIM) mengumumkan bakal menggelar Konferensi kordinator cabang ke-XI (Konkoorcab XI) di Tenggarong. Kab Kutai Kartanegara.
Melalui Badan Pekerja Konkoorcab (BPK XI), Pendaftaran Bakal Calon Ketua PKC PMII dan Calon Ketua KOPRI PMII KALTIM Telah Resmi dibuka mulai pada, 12 Februari 2025 sampai pada tanggal 19 Februari 2025.
Ketua Badan Pekerja Konkoorcab ke XI PKC PMII KALTIM, Kasdiansyah Mengatakan bagi Kader PMII KALTIM yang ingin mendaftarkan diri sebagai Calon Ketua PKC PMII KALTIM dan Ketua KOPRI PKC PMII KALTIM Masa khidmat 2025 – 2027 silahkan mengambil formulir dan melengkapi semua persyaratan sesuai dengan hasil pleno Pengurus Kordinator Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Kalimantan Timur (PKC PMII KALTIM)
“Nantinya setiap calon akan melewati tahapan-tahapan baik itu dari Verifikasi berkas dan test & propertes tanggal 20 -22 Februari, Debat kandidat dan Penetapan bakal calon dan pengambilan nomor urut pada 23 Februari, dan sebelumnya telah di umumkan di timeline Instagram PKC PMII KALTIM” ungkap ketua BPK XI Kasdiansyah.
TIME LINE
Konkoorcab PKC PMII KALTIM ke-XI
Agenda rangkaian konkorcab ke-XI PKC PMII KALTIM
1. Pendaftaran bakal calon ketua PKC 12 -19 Februari 2025
2. Verifikasi berkas dan test & propertes 20 -22 Februari 2025
3. Penetapan bakal calon dan pengambilan nomor urut 23 Februari 2025
4. Debat kandidat 14 Maret 2025 di kota Balikpapan
5. Pelaksanaan konkorcab PKC PMII Kaltim11-14 April 2025
Persyaratan Administrasi Bakal Calon :
1. Warga Indonesia Pernah aktif pengurus setingkat pc atau PKC minimal 1 periode
2. Mendapat rekomendasi minimal 1 cabang, setiap pc hanya memberi 1 rekomendasi dan Telah mengikuti pkl atau skk
3. Foto Copy KTP
4. Foto 3×4 4 lembar
5. Curiculum Vite
6. Transkip nilai dan ijazah ipk 2,75 eksakta 3,0 non eksakta
7. Membayar administrasi pada saat pengambilan formulir dan melunasi saat mengambilkan formulir
8. Membuat visi misi dalam bentuk buku atau makalah
9. Membuat video 9 menit