Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Kaltim, Rasman Rading.
SENTRALKALTIM.id, Samarinda – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Timur (Kaltim) mendukung langkah pemusnahan arsip fisik yang sudah tidak diperlukan lagi. Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Kaltim, Rasman Rading, menekankan pentingnya melakukan digitalisasi arsip terlebih dahulu untuk menjaga keamanan dan ketersediaan data penting.
“Pemusnahan arsip memang perlu dilakukan untuk mengurangi beban penyimpanan, tetapi harus dilakukan secara selektif dan sesuai aturan yang berlaku,” ujar Rasman.
“Sebelum dimusnahkan, kita harus memastikan bahwa semua informasi penting sudah tersimpan dalam bentuk digital.”tambahnya.
Rasman menjelaskan bahwa digitalisasi arsip memiliki sejumlah manfaat, antara lain, dokumen digital lebih aman dari kerusakan fisik seperti kebakaran atau banjir, dokumen digital membutuhkan ruang penyimpanan yang jauh lebih kecil dibandingkan dengan arsip fisik, dokumen digital dapat diakses kapan saja dan di mana saja melalui perangkat yang terhubung dengan internet, dokumen digital dapat disimpan dalam jangka waktu yang lebih lama dan lebih mudah diakses oleh generasi mendatang.
Rasman juga mengingatkan pentingnya selektif dalam memilih arsip yang akan dimusnahkan.
“Tidak semua arsip bisa langsung dimusnahkan. Ada beberapa arsip yang memiliki nilai historis atau hukum yang tinggi sehingga harus tetap disimpan, baik dalam bentuk fisik maupun digital,” jelasnya.
Terkait dengan arsip lama yang belum didigitalisasi, Rasman menyarankan agar dilakukan kajian terlebih dahulu untuk menentukan nilai pentingnya.
“Arsip yang sudah tidak relevan lagi dan tidak memiliki nilai historis atau hukum dapat dimusnahkan. Namun, arsip yang masih dibutuhkan harus segera didigitalisasi,” tegasnya.
Dengan semakin berkembangnya teknologi informasi, Rasman berharap seluruh instansi pemerintah di Kaltim dapat segera melakukan digitalisasi arsip.
Hal ini akan meningkatkan efisiensi kerja, mempermudah akses informasi, dan mendukung upaya pemerintah dalam membangun tata kelola pemerintahan yang baik. (ADV/Dispora Kaltim)